Jelang Idul Adha, Kapolres dan PJ Bupati Kulonprogo Tinjau Vaksinasi PMK Hewan Ternak

Menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha, berbagai upaya untuk mencegah rantai penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) bagi ternak dan hewan kurban terus dilakukan secara progresif di Kabupaten Kulonprogo. Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K. bersama PJ Bupati Kulonprogo Tri Saktiana serta Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Aris Nugraha melakukan peninjauan pelaksanaan penyuntikan vaksin PMK dan pemberian vitamin bagi ternak sapi yang dipusatkan di kandang kelompok ternak, Desa Bendungan, Kapanewon Wates, Selasa (28/6/2022).
Kapolres mengatakan, kegiatan vaksinasi ternak yang dilakukan adalah langkah tepat untuk mencegah penularan PMK pada hewan ternak di Kabupaten Kulonprogo. ”Kegiatan vaksin PMK merupakan langkah simultan dalam upaya pencegahan yang dilakukan selama ini, seperti melakukan berbagai upaya pembatasan lalu lintas ternak masuk dan keluar, serta membuka layanan pengaduan bila masyarakat menemukan adanya gejala air liur berlebih atau luka disekitar mulut dan kuku kaki ternak,” Ungkap Kapolres.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.