Kapolres Melaksanakan Penandatangan Mou Dan Launching Si Tiara

Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K. didampingi Kabag Ops Kompol Riko Sanjaya, S.I.K. dan Kasubbagkerma Iptu Toha, S.H. melaksanakan penandatanganan Mou dengan Pengadilan  Agama Wates serta Lounching Si-TIARA (sistem informasi terintegrasi dengan kementerian agama) di Pengadilan Agama Wates , Jum’at (18/02/2022).

Acara tersebut dihadiri oleh Komando Distrik Militer 0731/Kulonprogo  Letkol Inf Nurwaliyanto ,  HM Wahib Jamil SAg. MPd dari Kementrian agama Kulonprogo,  Ismanta Abdul Kadir Aptnh dari Kantor Pertanahan Kabupaten Kulonprogo dan   Drs. Yohanes Irianta, MSi dari Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Kulonprogo.

Dengan kerjasama integrasi data ini di harapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Kerjasama tersebut akan diimplementasikan dengan aplikasi Si Tiara (Sistem Informasi Terintegrasi dengan Kementerian Agama). Aplikasi ini akan dibuat berbasis web dan data dipilah tiap kapanewon, namun untuk nama yang bersangkutan akan disamarkan, karena bersifat privasi.

“Semoga kerjasama integrasi data ini dapat berjalan dengan baik dan membawa manfaat bagi masyarakat umum”, ujar Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.