Waka Polres Kulonprogo Pimpin Olahraga Bersama

Dalam Rangka menyemarakkan  Hari Bhayangkara Ke- 76 Waka Polres Kulonprogo Kompol Sudarmawan, S.Pd., M.M.,  membuka dan memimpin  kegiatan olahraga bersama, Minggu (19/6/2022).

Olahraga bersama di awali dengan senam aerobic dan di lanjutkan jalan santai dengan rute seputaran Polres Kulonprogo .

Waka Polres Kulonprogo Kompol Sudarmawan, S.Pd., M.M.,mengatakan mengatakan kegiatan olahraga bersama senam dan  jalan santai dalam rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara yang ke 76.  

“Kegiatan ini di laksanakan dalam rangka Hari Bhayangkara Ke – 76 tahun, di maksudkan untuk mempererat silahturahmi serta sinergitas antara sesama Personil Polres Kulonprogo, “tuturnya.

Ia juga menambahkan kegiatan tersebut untuk menjaga dan memelihara kesehatan tubuh personil, meningkatkan imun sehingga kesehatan personil terjaga, mengingat tugas tugas kedepa masih banyak, yang intinya kegiatan ini dari kita dan untuk kita tandasnya.

Berbagai macam doorprize disiapkan dalam kegiatan ini, mulai dari kipas angin dan sepeda.

Setelah senam dan jalan santai kegiatan di lanjutkan dengan beberapa perlombaan yang di ikuti oleh peserta olahraga yaitu anggota polres Kulonprogo dan Bhayangkari.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.