WUJUDKAN SINERGITAS DENGAN WARGA BHABINKAMTIBMAS KARANGWUNI SAMBANGI WARGA PADUKUHAN KRIYAN

 

Wates – Dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dan aman sekaligus sebagai sarana komunikasi dengan berbagai elemen Bhabinkamtibmas Kalurahan Karangwuni Bripka Suprihatin melaksanakan sambang kamtibmas dengan warga Padukuhan Kriyan RT 14 RW 07 Karangwuni.Kamis (31/08/2023)

Kegiatan sambang dan komunikasi kamtibmas terhadap warga didesa binaanya seperti yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas Kalurahan Karangwuni Bripka Suprihatin.
Bhabin mengatakan bahwa sambang dan komunikasi kamtibmas dengan warga sangatlah penting untuk membangun kemitraan dan sinergitas antara Polri dengan masyarakat dapat bertatap muka dan berkomunikasi secara langsung.

Dalam kesempatan tersebut Bhabin Juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas antara lain ” Waspada terhadap Penipuan On Line, tidak mudah tergiur dengan penipuan dengan modus kerjasama usaha, dan jangan mudah membuka kiriman apk lewat WhatsApp.Antidipasi tindak Kejahatan seperti Curat,Curas dan Curanmor. Warga dihimbau untuk tidak meninggalkan uang dan barang berharga disaat rumah kosong atau ditinggalkan.
Maraknya aksi pencurian alat pertanian warga diminta untuk tidak meninggalkan alat pertanian seperti Diesel maupun alat pertanian yang lain ditegalan ” Ujar Bhabinkamtibmas Bripka Suprihatin

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.